1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Blog bisa "nendang", juga ditentukan keberuntungan plus stamina

Discussion in 'SEO' started by dutosolo, Feb 15, 2014.

  1. dutosolo

    dutosolo Super Hero

    Joined:
    Jan 10, 2012
    Messages:
    2,007
    Likes Received:
    2,375
    Location:
    omkicau.com
    Assalamu'alaikum Wr Wb, Salam Sejahtera untuk Sobat semua....

    Ini sekadar sharing tentang apa yang saya lakukan dan keberuntungan yang bisa membuat blog langsung nonjok bin nendang. Ya, saya sebut nendang karena mendapat pelipatan visitor yang luar biasa, dari rata-rata UV 3k/hari dan PV rata-rata 30k/hari menjadi UV 20k PV 150k dalam sehari kemarin. SS-nya di sini: __http://bit.ly/1b2G201

    Itulah kasus yang terjadi pada __simomot.com dalam sehari mulai Kamis (12/2/2014) malam sampai Jumat malam.(14/2/2014).

    Ceritanya, Kamis malam ketika ngobrol sama isteri dan anak di rumah, saya dengar gemuruh di langit. Feeling saya mengatakan "itu pasti Kelud yang meletus" karena dalam beberapa hari terakhir gunung itu sedang menjadi topik hangat karena peningkatan aktivitas. Tak berapa lama kemudian ada siaran TV yang mengonfirmasikan berita itu.

    Langsung saja saya tancap gas browsing tentang apa yang terjadi. Tak lama kemudian terbitlah artikel pertama soal Kelud di simomot.com. Disusul kedua, ketiga, keempat, kelima dan keenam dalam rentang waktu 4-5 jam dengan membidik kata kunci "Gunung Kelud meletus", "foto-foto Gunung Kelud meletus" dan sejenisnya. Ya, standar bangetlah. Saat itu saya niatkan "inilah saatnya ujicoba, ada momen bagus, ambil dan kuras sebisa-bisanya."

    Dan seusai Subuh baru tidur. Bleg, lelah banget.

    Jumat siang hari jam 9-an bangun dan buka PC, lihat simomot, wedeh... di hisitat saya lihat yang sedang online membuka ada 1.200 orang. Jelas kaget, karena biasanya paling banter hanya kisaran 300-400 orang yang sedang buka blog itu.

    Sehabis itu saya pun minta dua content writer untuk mencari bahan artikel tentang Kelud. Meluncurlah kemudian artikel-artikel lain dari beragam sumber tentang Kelud meletus yang saya tangani sendiri penulisan maupun upload dan pembidikan kata kuncinya. Tiap kali lirik histat, angka tinggi tetap bertahan.

    Diselingi dengan terbitnya artikel non-Kelud, pada hari Jumat itu total ada 14 artikel khusus Kelud. Sebentar update artikel, sebentar cek google.co.id. Ayem, sebab untuk kata kunci-kata kunci utama nangkring di halaman satu dan beberapa di antaranya malah nomer 1. Selanjutnya begerak naik turun, dan hanya tenggelam oleh web-web kriteria news (Gnews).

    Hari Jumat kemarin berlalu dan saya cek histat terakhir. Hasilnya ya seperti yang saya tunjukkan SS-nya itu.

    Peningakatan luar biasa itu saya ragu bisa diulang lagi di hari-hari mendatang. Kenapa? Ini antara lain alasannya:

    1. Ada factor lucky alias keberuntungan. Beruntung ketika ada kabar Kelud meletus, saya belum tidur, tidak sedang mengerjakan hal mendesak yang urgent. Beruntung juga koneksi internet tidak putus dan tidak ada kendala teknis lainnya.

    2. Ada faktor stamina prima. Kalau saja kondisi saya sedang tidak prima, tidak mungkin saya bisa menggenjot untuk merangkai aneka informasi dari berbagai web dan menjadi artikel untuk dimuat di simomot.

    Dua faktor itulah menurut saya menjadi faktor penentu bagi terciptanya kondisi "blog nendang" (di luar faktor SEO dasar pada umumnya).

    Kesimpulan dan Saran (kayak makalah saja, hehehe).

    Keesimpulan:

    1. Keberuntungan sejatinya bisa dicari dengan selalu mendengar dan mengamati apa yang terjadi di lingkungan kita, apa yang dibicarakan orang dan mengamati apa yang diinginkan orang.

    2. Stamina bisa dijaga dengan cara hidup dan cara pikir yang sehat (yang saya sendiri ragu bisa saya jaga setiap saat karena pola hidup saya tidaklah sehat).

    Saran

    Anda, para blogger dan IMer's pemula yang masih muda-muda (yang sudah sukses, enggak usah enggak apa-apa, hehehe), selalulah peka dan pandai-pandailah memanfaatkan masa muda Anda; manfaatkan stamina Anda, dengan selalu mendengar, melihat dan mengamati apa yang ada di sekeliling Anda, dan manfaatkan untuk kemaslahatan Anda.

    Singkat cerita, bahwa blog nendang tak semata-mata karena SEO yang nendang, tetapi juga pengaruh keberuntungan dan stamina. Berita bagusnya, keberuntungan bisa diciptakan dan stamina bisa didapatkan sekaligus dijaga.

    Semoga bermanfaat.

    Wassalam... Selamat Pagi.
     
  2. ketoles

    ketoles Ads.id Pro

    Joined:
    Jul 19, 2011
    Messages:
    415
    Likes Received:
    21
    Location:
    Madura
    Seakan Mencoba Memprediksi apa yang akan diketik user. ya om
     
  3. amrimf

    amrimf Super Hero

    Joined:
    Jul 4, 2009
    Messages:
    2,915
    Likes Received:
    172
    Location:
    Purwokerto
    Mantabh mastah, kita2 pada kebagian hujan abu, om duto kebanjiran trepik (y)
     
  4. jenpati

    jenpati Ads.id Pro

    Joined:
    Apr 2, 2012
    Messages:
    290
    Likes Received:
    14
    Location:
    jawa barat
    Keren!!!! ini mungkin yang paling di inginkan oleh google yaitu konten yang berkualitas, unik , bermanfaat dan di cari banyak orang.... sehingga google pun jatuh hati dan

    memberikan posisi tertinggi untuk web mastah .... jadi tanpa link building atau teknik seo apapun.... artikel mastah akan mendapatkan banjir traffik karena artikel mastah sedang menjadi trending topik
     
  5. adelw

    adelw Ads.id Fan

    Joined:
    Jan 19, 2014
    Messages:
    156
    Likes Received:
    6
    Location:
    Bandung Jos
    Wah nice nice !, nanti saya mau coba juga mastah :D semoga saya bisa seberuntung mastah hehe
     
  6. servvo

    servvo Forum reader

    Joined:
    Oct 10, 2010
    Messages:
    7,290
    Likes Received:
    1,063
    Location:
    Barat Bantul City
    apesnya :
    1. saya gak punya blog niche gado gado
    2. pas kelud meletus ane lagi ngorok gan :D

    hehehe.. itu om Duto dapet timing yang pas banget. Ane juga gitu.. kalau pas lagi beuntung dapet nangkring di page 1 gara gara "curi start"
     
  7. begywahyuanggara

    begywahyuanggara Ads.id Pro

    Joined:
    Oct 3, 2013
    Messages:
    261
    Likes Received:
    5
    hehe.. mantap. yang di sana sedang kena musibah, disini sedang memanfaatkan keadaannya.
     
  8. bloggermatre

    bloggermatre Ads.id Fan

    Joined:
    Feb 8, 2013
    Messages:
    202
    Likes Received:
    6
    Waalaikumsalam wrwb..

    joss bener mas, pandai membaca situasi. kepekaan memang butuh jam terbang....

    thanks
     
  9. ahyan80

    ahyan80 Super Hero

    Joined:
    Apr 3, 2010
    Messages:
    1,178
    Likes Received:
    118
    Location:
    Sulawesi Selatan
    Orang optimis selalu melihat segala sesuatunya adalah peluang.
     
  10. mycrohosting

    mycrohosting Super Hero

    Joined:
    Oct 22, 2009
    Messages:
    2,636
    Likes Received:
    139
    Location:
    MycroWeb.Com
    masalahnya.. bukan tentang musibahnya, tapi mengubah moment tertentu menjadi peluang.. :hmm:
     
  11. merah

    merah Ads.id Starter

    Joined:
    Feb 10, 2014
    Messages:
    93
    Likes Received:
    9
    Ide yg menarik, ternyata peluang apapun bisa jadi pendapatan, seperti berita banjir jakarta kmaren.
     
  12. indulgencion

    indulgencion Super Hero

    Joined:
    Jul 29, 2013
    Messages:
    1,456
    Likes Received:
    46
    Location:
    potrobangsan
    mantan orang pers pasti pintar liat situasi dan siniasi + cepet nulis artikel.. kalo org biasa pasti ketinggalan hehehe :komunis:
     
  13. posbisnis

    posbisnis Dzikir > Fikir > Ikhtiyar > $

    Joined:
    Jun 21, 2008
    Messages:
    574
    Likes Received:
    29
    Location:
    Ngayogyakarta
    Sip setuju Pak De, kalau dari sudut pandang reader pun saya kira akan senang berlama-lama membaca pembahasan fenomena yang sedang terjadi saat ini apalagi pembaca dari jarak jauh yang memang hanya bisa memantau via inet, pembaca membutuhkan kita menyajikan jadinya Laris Deh... :kembang:
     
  14. whitetrader

    whitetrader Super Hero

    Joined:
    Mar 10, 2013
    Messages:
    1,492
    Likes Received:
    67
    ane pernah tapi ga se dahsyat itu visitornya :D dari 200 uv jadi 1200 uv aja . . waktu dulu simoncelli meninggal di sepang malaysia
     
  15. newbiepermanen

    newbiepermanen Super Hero

    Joined:
    Jan 4, 2013
    Messages:
    1,407
    Likes Received:
    63
    Location:
    Belakang Rumah
    mau nanya Om :D
    itu bayaran WordAds per impresi atau per klik?
     
  16. fanind

    fanind Super Hero

    Joined:
    Nov 13, 2013
    Messages:
    970
    Likes Received:
    45
    Inspiring Om, ngejar trending topic buat blog gado2 ni
     
  17. murwalistyo

    murwalistyo Hero

    Joined:
    Dec 4, 2013
    Messages:
    641
    Likes Received:
    28
    Location:
    Semarang - Depok
    Mantep om duto sharingnya.

    Semoga SOLO sudah gpp.

    :senyum:
     
  18. mitsuLover

    mitsuLover Newbie

    Joined:
    May 12, 2011
    Messages:
    43
    Likes Received:
    0
    Super sekali mas Duto.. sukses selalu.. topik valentine kalah sama topik gunung meletus
     
  19. rx100

    rx100 Ads.id Fan

    Joined:
    Dec 7, 2013
    Messages:
    111
    Likes Received:
    1
    Location:
    Solo
    Lah kemaren coba bidik vanlentine decor juga dapet, walo cuma iseng2 :lol:

    Sent from my LT25i using Tapatalk
     
  20. dadada

    dadada Super Hero

    Joined:
    Dec 10, 2013
    Messages:
    2,514
    Likes Received:
    999
    Sempat mau posting tentang kelud juga. Namun karena site ane adalah site Kesehatan, maka terbersitlah KW " Bahayanya menghirup Abu vulkanik bagi kesehatan". Sayangnya ane Nggak jadi publish, dan siangnya ternyata diulas di TV. Jadi kesimpulannya, faktor keberuntungan, masih belum berpihak untuk Ane,,, he,he,he..
     

Share This Page