1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Cara Membuat Rules Pada Facebook Ads

Discussion in 'Facebook' started by kewanarab, May 11, 2021.

  1. kewanarab

    kewanarab Ads.id Fan

    Joined:
    Jun 15, 2014
    Messages:
    237
    Likes Received:
    34
    [​IMG]

    Halo sahabat ads.id – Jumpa lagi dengan kami dalam pembahasan mengenai rules pada facebook ads bagi teman-teman yang belum mengerti mengenai Rules pada facebook ads jangan khawatir karena kami akan membahasnya pada artikel ini, dengan menggunakan tools ini anda dimudahkan dalam menggunakan tools lainnya dari facebook secara otomatis.

    Apa itu Rules Pada Facebook Ads ?
    Rules merupakan sebuah tools yang dibuat untuk mempermudah advertising dalam mengolah campaingnya secara otomatis dengan mudah.

    Bagaimana Cara Kerja Rules Pada Facebook Ads ?
    Cara kerja dari Rules ini bisa dibilang sangat mudah, anda hanya perlu membuat sebuah kondisi pada campaing anda contoh : anda ingin membuat iklan berhenti pada saat ingin mencapai spent tertentu missal Rp. 100.000 jadi Rules akan memberhentikan iklan secara otomatis pada saat mendekati budget harian dengan total pengeluaran pada hari itu Rp. 80.000 .

    Keuntungan Menggunakan Rules Pada Facebook Ads
    Keuntungan menggunakan Rules bisa dibilang ada beberapa antara lain

    1. Anda bisa mengatur budget harian anda secara otomatis
    2. Anda bisa mengaktifkan campaing anda secara otomatis
    3. Dapat menghemat anggaran dll
    Bagaimana Cara Membuat Rules Pada Facebook Ads ?
    1. Langkah pertama kami menganggap anda sudah memiliki akun facebook dan juga fanspage + akun iklan pada toturial ini
    2. Buka dashboard iklan anda dengan mengetikkan Ads Manager pada browser
    3. Setelah anda berada pada dashboard untuk mengaktifkan Rules anda harus memilih campaing yang ingin dibuatkan rules

      [​IMG]
    4. Setelah anda melakukan langkah ke 3 selanjutnya klik Aturan pada nomor 2 lalu buat Rules
    5. Setelah membuat rules tampilannya akan seperti dibawah ini


      [​IMG]

    6. Pada kolom pertama anda bisa mengisikan nama untuk rules anda, perlu diingat kami sarankan untuk memberikan nama sesuai dengan job yang ingin dikerjakan contoh : mematikan campaing, tujuannya agar anda mudah dalam management kelak.
    7. Kolom ke 2 anda bisa memilih apakah rules ini hanya berlaku pada campaign yang anda klik ataukah semua campaing yang aktif, silahkan anda sesuaikan dengan kebutuhan
    8. Pada kolom ketiga untuk tindakan anda bisa memilihnya seperti menyala,mati atau kirimkan pemberitahuan saja, dalam kasus ini saya akan memilih untuk mematikan campaing pada saat saldonya sudah mendekati Rp. 100.000.
    9. Contoh kasus seperti dibawah ini


      [​IMG]

    10. Jika dia lewat dari Rp. 90.000 iklannya akan otomatis mati, pada kolom rentang waktu yang menggunakan sepanjang masa promosi jadi saya bisa menggunakan kapan saja. Untuk point pemberitahuan anda cukup centang Facebook, agar nantinya notifnya akan terkirimkan ke anda
    Kapan sih kita gunakan Rules Pada Facebook Ads ?
    Pertanyaan ini sering saya dapatkan pada saat membawakan sebuah seminar, jadi kapan waktunya untuk menggunakan rules ? jika anda seorang yang berkerja di Agency yang dimana anda menghandel campaing 10-20 setiap harinya kami sarankan anda menggunakan rules.

    Rules dapat membantu anda untuk menghandel iklan anda secara parallel jadi anda tidak perlu lagi untuk otak-atik untuk setiap iklan. Kami yakin waktu anda akan banyak habis disini jadi kami sarankan untuk menggunakan rules.

    Jika saya hanya menghandel beberapa campaing apa perlu rules ? anda bisa kondisikan terkadang saya menggunakan rules pada saat saya ingin pergi keluar kota dan saya tidak sempat untuk menghandel iklan pada saat itu jadi saya menggunakan rules untuk kondisi ”jika spend perhari sudah melewati Rp. 100.000 maka iklan off untuk hari itu juga”.

    Nah itulah penjelasan singkat mengenai Rules pada facebook ads, gampang kan ? dengan menggunakan tools ini saya jamin waktu anda akan berkurang dalam otak atik campaing manual. Jika ada pertanyaan bisa langsung dikolom komentar yah.
     
  2. Kiranahany88

    Kiranahany88 Newbie

    Joined:
    Jan 10, 2019
    Messages:
    25
    Likes Received:
    14
    ijin menyimak yah ka, makasih sharenya
     
  3. rafli ramadhan

    rafli ramadhan Newbie

    Joined:
    Aug 24, 2021
    Messages:
    13
    Likes Received:
    0
    makasih kak ilmunya:)
     
  4. helmi lintang

    helmi lintang Newbie

    Joined:
    Jan 3, 2022
    Messages:
    19
    Likes Received:
    0
    keren infonya
     

Share This Page