1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

[HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan !

Discussion in 'Chit Chat' started by bernandin, Jun 17, 2013.

  1. bernandin

    bernandin Super Hero

    Joined:
    Jan 20, 2010
    Messages:
    4,337
    Likes Received:
    872
    Location:
    Bondowoso
    [h=1]BOS PRIMAGAMA BANGKRUT : Purdi Dipailitkan, Primagama Diharapkan Tak Terpengaruh[/h]
    [​IMG]

    JAKARTA—Bos bimbingan belajar Primagama, Purdi E Chandra telah dinyatakan pailit alias bangkrut oleh Pengadilan Negeri Jakarta. Berbagai kalangan berharap keputusan tersebut tak berpengaruh terhadap jalannya Primagama.

    Keputusan tersebut diambil setelah upaya perdamaian dengan PT Bank BNI Syariah selama masa PKPU tidak membuahkan hasil, sedangkan termohon langsung mengajukan kasasi.

    Guru Besar Universitas Negeri Jakarta Arief Rachman mengatakan kegiatan pendidikan diharapkan terus berjalan.

    “Primagama [agar] tetap berjalan. Proses pendidikan agar jalan terus. Pendidikan tidak selamanya selalu ada uang,” kata Arief saat dihubungi melalui telepon genggamnya hari ini, Kamis (13/6/2013).

    Seperti diketahui pendiri bimbingan belajar Primagama, Purdi E. Chandra, akhirnya diputuskan pailit oleh pengadilan setelah upaya perdamaian dengan PT Bank BNI Syariah selama masa PKPU tidak membuahkan hasil, sedangkan termohon langsung mengajukan kasasi.

    Majelis hakim yang dipimpin oleh Lidya Sasando dalam sidang di Pengadilan Niaga mengatakan hakim pengawas melaporkan tidak tercapainya kesepakatan perdamaian antara para pihak.

    “Menyatakan termohon PKPU berada dalam keadaan pailit dengan segala hukumnya,” ujarnya dalam sidang yang digelar Rabu (12/6/2013) seperti telah dipublikasikan Bisnis.com (13/6/2013).

    Dalam putusannya, majelis hakim juga mengangkat kembali tim pengurus yang lama sebagai kurator dan Amin Sutikno menjadi hakim pengawas.

    Sayangnya, tim pengurus dan kuasa hukum pemohon tidak bersedia memberikan komentar terhadap putusan ini maupun menyebutkan identitas.

    Kuasa hukum Purdi, Bambang Heriarto, menerangkan perdamaian tidak tercapai lantaran ada satu kreditur konkuren yang tidak bersedia berdamai. Adapun, terkait dengan putusan ini, pihaknya akan segera mengajukan kasasi.

    “Kami akan ajukan kasasi hari Senin. Selain itu, kami akan melaporkan hakimnya ke KY [Komisi Yudisial] dan ke MUI [Majelis Ulama Indonesia] karena ini bank syariah,” paparnya ketika dihubungi terpisah oleh Bisnis.

    Menurut Bambang, utang pokok kliennya tinggal Rp12 miliar atau setengah dari yang diminta oleh BNI Syariah.

    Dia mengatakan dalam perbankan syariah, jika nasabah tidak bisa membayar pinjaman yang diberikan maka harus diperpanjang sampai nasabah mampu membayar, dan bukannya langsung diajukan PKPU. Hal inilah yang membuat pihak Purdi berencana melapor ke MUI.

    Bambang menegaskan kliennya telah bersedia membayar sejumlah utang yang diperkarakan dan bahkan sudah menyediakan dana untuk itu. “Tapi karena ada kreditur yang menolak, ya sudah kami tarik lagi,” katanya.

    Perkara ini bermula dari pemberian fasilitas kredit dalam bentuk akad pembiayaan murabahah oleh BNI Syariah kepada Purdi.

    Pemberian pembiayaan itu dilakukan pada 29 Agustus 2007 dengan jumlah Rp3,3 mi liar dan 9 Mei 2008 senilai Rp20,9 miliar.

    Pembiayaan tersebut semestinya diangsur setiap akhir bulan. Namun, hingga permohonan PKPU diajukan Purdi tidak kunjung menyelesaikan kewajibannya.

    Pemohon PKPU, yaitu BNI Syariah, sudah mengajukan somasi sebanyak tiga kali. Somasi somasi ini dikirimkan pada 1 Desember 2011, 16 Desember 2011, dan 27 Desember 2011.


    Sumber : solopos.com



    Pendapat Ane,

     
  2. loadink

    loadink Ads.id Pro

    Joined:
    Mar 26, 2011
    Messages:
    371
    Likes Received:
    7
    Location:
    Urang Awak
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    Buset jutawan pun pailit yah, apa ini pengaruh kenaikan BBM atau gmn yah mastah? Btw semoga beliau tetap diberi ketabahan amin! Krn sesungguhnya dibalik kesukaran/masalah ada 2 kemudahan :)
     
  3. bernandin

    bernandin Super Hero

    Joined:
    Jan 20, 2010
    Messages:
    4,337
    Likes Received:
    872
    Location:
    Bondowoso
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    sudah rahasia umum kalo pengusaha besar pasti ujung2nya Maen Hutang Bank utk mengembangkan serta membesarkan lini usahanya. tapi ya itu resikonya jika roda usaha tidak jalan (tidak menghasilkan keuntungan yg mencukupi) dan beban biaya banyak, maka terjadilah Kredit Macet, sedangkan Bunga Bank terus berjalan (menambah beban hutang).
     
  4. metagenesis

    metagenesis Super Hero

    Joined:
    May 1, 2010
    Messages:
    824
    Likes Received:
    133
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    makanya bersyukur aja yang dibanyakin
     
  5. xenovesta

    xenovesta Super Hero

    Joined:
    Sep 1, 2010
    Messages:
    857
    Likes Received:
    11
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    Saya bingung dengan yang dimaksud pailit dan kenapa pak Purdi boleh bayar setengahnya (11 M). mohon pencerahannya.
     
  6. Cendol

    Cendol Ini Bisa Sampai Berapa Kata ?

    Joined:
    Nov 6, 2012
    Messages:
    2,175
    Likes Received:
    270
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    wah pengusaha besar pun bisa bangkrut
    semoga bisa balik lagi deh usahanya,,amin
     
  7. dhyar

    dhyar Super Hero

    Joined:
    Feb 10, 2007
    Messages:
    2,661
    Likes Received:
    142
    Location:
    Tasikmalaya
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    Hmmm, ikut prihatin, beliau ini salah satu inspirasi waktu kuliah..Waktu kuliah, ane sering dicekoki perjuangan merintis primagama. Mungkin ada faktor karma juga karena terkesan beliau seperti kacang lupa atas kulitnya. Jika dibandingkan dengan rekan seperjuangannya dalam merintis primagama, yaitu Bapak M.Suyanto...beliau bisa dibilang sukses. Amikom yang diduplikasi dari kesuksesan primagama, nyatanya jalan terus dan bertambah sukses.

    Ane ingat waktu masih kuliah di kapal selam dan ruangan kuliah yg tampak seperti ruang kursus, sekarang menjelma menjadi perguruan tinggi the best asia.
     
  8. jakasembung

    jakasembung Super Hero

    Joined:
    Oct 8, 2010
    Messages:
    1,737
    Likes Received:
    44
    Location:
    Bumi Allah SWT
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    doa saya, smoga kita semua mendapat kesuksesan dengan apa yang kita usahakan, amien ya robbal alamin.
     
  9. narutosecret

    narutosecret Super Hero

    Joined:
    Jun 10, 2012
    Messages:
    829
    Likes Received:
    16
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    mempailitkan itu untuk menghindari atau mengurangi beban hutang
    beda sama bangkrut
     
  10. azamer

    azamer Hero

    Joined:
    Jul 12, 2012
    Messages:
    513
    Likes Received:
    14
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    prinsip pak purdi yang sering dia katakan dalam seminar2nya "kalo ngutang itu jangan gali lobang tutup lobang, tapi gali lobang yang lebih besar biar jadi kolam renang".. mungkin sekarang dia sedang diuji dengan kata-katanya itu.. :)
     
  11. superijo

    superijo Super Hero

    Joined:
    Apr 11, 2011
    Messages:
    1,749
    Likes Received:
    57
    Location:
    Kasih Tau Gak yah??
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    klo utang ke bank itu mesti Riba yah?
    pdhl ane ada niat pinjam uang ke bank buat ngembangin usaha ane :hmm:
     
  12. mermanarts

    mermanarts Super Hero

    Joined:
    Dec 20, 2012
    Messages:
    2,184
    Likes Received:
    130
    Location:
    bandung
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    kayanya yang pailit dianya, alias dia minjem buat usaha yang baru.
    kalo primagama ga kepengaruh soalnya beda lagi, cuma karena icon nya primagama jadi ya disebut2.
    yah namanya mau untung besar ya risikonya besar, sampe berani hutang ke bank. ane masih belum berani :D
     
  13. supermance

    supermance Super Hero

    Joined:
    Jan 26, 2009
    Messages:
    2,099
    Likes Received:
    116
    Location:
    Mirrorcle World
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    Bukannya pailit itu beda sama bangkrut?

    Telkomsel juga pernah pailit kan? sampe skrg masih jalan ...
     
  14. az4net

    az4net Super Hero

    Joined:
    Jul 1, 2010
    Messages:
    1,340
    Likes Received:
    34
    Location:
    Di zona oksigen
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    telkomsel mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung kemudian MA memenangkan telkomsel, sedangkan hakim yg memutuskan telkomsel pailit dicopot
     
  15. marketer

    marketer Ads.id Pro

    Joined:
    May 22, 2013
    Messages:
    480
    Likes Received:
    64
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    _http://bisnis.liputan6.com/read/612054/pemilik-dipailitkan-primagama-tetap-beroperasi

    Pemilik Dipailitkan, Primagama Tetap Beroperasi

    oleh Nurseffi Dwi Wahyuni
    Posted: 13/06/2013 17:08
    Liputan6.com, Jakarta : Bimbingan belajar Primagama dipastikan tetap beroperasi meski pendirinya Purdi E Chandra telah diputuskan Pailit oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.

    Menurut kuasa hukum Purdi, Bambang Heriarto, kasus hukum yang melibatkan pemilik Primagama tidak ada kaitannya dengan lembaga bimbingan belajar tersebut. Untuk itu, seluruh kegiatan belajar mengajar di Primagama dipastikan bisa terus berjalan.

    "Primagama tidak ada kaitannya dengan kasus ini, karena yang dipailitkan Pak Purdi sebagai pendiri, bukan Primagama sebagai lembaga," tutur Bambang saat berbincang dengan Liputan6.com, Kamis (13/6/2013).

    Bambang menjelaskan kliennya diputuskan pailit karena pendiri Primagama tersebut tak membayar sejumlah utang kepada para kreditornya. Menurut dia, awalnya terdapat lima kreditor yang melaporkan kliennya ke pengadilan, diantarannya BNI Syariah dan Tsuyoshi Shiraishi. Namun dari lima kreditor, empat sudah menyatakan kesiapannya menempuh jalur damai.

    Hanya satu kreditor konkuren (kreditor yang tidak mempunyai hak pengambilan pelunasan terlebih dahulu daripada kreditor lain-red) yaitu Tsuyoshi Shiraishi yang menolak damai. Adapun besar utang Purdi ke warga Jepang itu sebesar US$ 2 juta atau setara Rp 19,7 miliar.

    "Kreditor ini masih diragukan keberadaannya, kami juga belum melihat surat kuasa dari pihak yang mewakilinya," katanya.
    Untuk itu, Bambang memastikan kliennya akan mengajukan banding ke Mahkamah Agung pada Senin pekan depan. (Ndw)


    _http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2013/06/13/11223050/Pengadilan.Pailitkan.Pendiri.Primagama

    Pengadilan Pailitkan Pendiri Primagama
    Kamis, 13 Juni 2013 | 11:22 WIB

    JAKARTA, KOMPAS.com — Pengadilan Niaga Jakarta Pusat akhirnya memutuskan memailitkan Purdi E Chandra. Vonis ini keluar lantaran proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) atas pendiri bimbingan belajar (bimbel) Primagama itu gagal tercapai.
    Dalam sidang yang dipimpin Ketua Majelis Hakim Lidya Sasando, Rabu (12/6/2013), dinyatakan bahwa termohon PKPU Purdi E Chandra dalam keadaan pailit dengan segala hukumnya. Sampai batas akhir masa PKPU, Rabu (12/6/2013), majelis hakim tidak mendapatkan laporan adanya mediasi dengan pihak penggugat, BNI Syariah. Tidak tercapai kesepakatan perdamaian antara kreditor dan Purdi selaku debitor.
    Dalam putusan ini, majelis kembali mengangkat Johan Bastian Sihite dan Lambok selaku kurator pailit. Sebelumnya, mereka sebagai pengurus dalam selama PKPU. Sedangkan Amin Sutikno ditunjuk selaku hakim pengawas.

    Atas putusan ini, Bambang Heriarto selaku kuasa hukum Purdi menyatakan kekecewaannya. Pasalnya, ujung pangkal putusan kepailitan ini karena adanya satu kreditor konkuren, yakni Tsuyoshi Shiraisi, yang menolak menyetujui perdamaian. "Padahal, kreditor ini masih diragukan keberadaannya. Sampai saat ini kami belum melihat surat kuasa dari pihak yang mewakilinya," katanya.
    Bambang juga menilai putusan kepailitan ini janggal. Merujuk Pasal 224 UU Kepailitan dan PKPU, pengadilan seharusnya tidak mengabulkan permohonan PKPU yang diajukan oleh kreditor yang memegang hak tanggungan debitor. "BNI Syariah ini memegang hak tanggungan dari Purdi. Seharusnya hakim menolak permohonan PKPU-nya," katanya.

    Selanjutnya, Purdi akan menempuh upaya hukum kasasi ke Mahkamah Agung (MA). Tidak cukup itu, ia juga akan melaporkan majelis hakim ke Komisi Yudisial (KY). "Kami laporkan ke KY pekan depan," katanya.
    BNI Syariah sebelumnya memohonkan PKPU Purdi lantaran memiliki utang jatuh tempo sebesar Rp 24,2 miliar. Selain itu, juga memiliki utang ke Tsuyoshi Shiraishi, I Nyoman Kerta Widyarta, dan I Nyoman Bagus Nuradita.
     
  16. ibnu andhika

    ibnu andhika Banned

    Joined:
    May 30, 2008
    Messages:
    7,644
    Likes Received:
    632
    Location:
    Tempat Tenang dan Nyaman
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    kalau bisa minjam sesuaikan dengan pemasukan dan digunakan untuk yang bermanfaat bukan konsumtif apalagi jangan sampai tergiur iming-iming angin surga dari pihak bank yang akhirnya mencekik :senyum:
     
  17. aka_omerta

    aka_omerta Hero

    Joined:
    Feb 4, 2012
    Messages:
    722
    Likes Received:
    61
    Location:
    Bekasi - Subang - Yogya
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    betul pisan kang...
    waktu pidato carier day menjelang kelulusan tahun lalu pak yanto pernah bilang ia sudah tidak lagi ada di jajaran primagama...
    sakit yah sakit tapi katanya itu tidak dijadikan sebagai batu sandungan untuk terus maju...
    kalau pak purdi memang panutan untuk mahasiswa jogja pemikiran2 nya nyeleneh dan "berani"...
    jadi agak kaget juga sebenarnya kalau memang dya bisa benar 2 bangkrut...
     
  18. kalila

    kalila Super Hero

    Joined:
    Jan 13, 2011
    Messages:
    837
    Likes Received:
    100
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    sebaiknya jauhi pinjaman dari bank sebisa mungkin..
     
  19. cahmedan

    cahmedan Super Hero

    Joined:
    Oct 2, 2012
    Messages:
    1,022
    Likes Received:
    99
    Location:
    Medan
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    Miliyuner apa, wong uangnya bank kok.
     
  20. pancuraji

    pancuraji Super Hero

    Joined:
    Mar 6, 2011
    Messages:
    1,690
    Likes Received:
    55
    Re: [HOT NEWS] Purdie Chandra (Guru Entrepreneur) Dinyatakan BANGKRUT oleh Pengadilan

    Kalau emang milyuner koq ndak bisa bayar yg cuma milyaran ya? Walaupun pailit masih tetap kaya kan?
     

Share This Page